Pendampingan Mahasiswa KKN Terhadap Literasi Baca Tulis Siswa Sekolah Dasar Di Desa Lembung Kecamatan Galis-Pamekasan

Penulis

  • agus budiharto universitas madura
  • Tjitra Ramadani

DOI:

https://doi.org/10.23960/jpmip.v2i1.96

Kata Kunci:

1. Literacy 2. Reading 3. Writing

Abstrak

Rendahnya minat baca dan kemampuan menulis siswa merupakan alasan utama dilaksanakannya kegiatan ini. Sasaran kegiatan adalah 13 siswa SDN Lembung kecamatan Galis-Pamekasan. Sekolah dasar merupakan pendidikan awal untuk pengembangan kemampuan literasi anak, karena di fase awal anak akan diberikan kegiatan menstimulasi perkembangan kemampuan mendengar, berbicara, membaca dan menulis. Sehingga permasalahan yang dimiliki oleh mitra saat ini adalah bagaimana mitra meningkatkan literasi baca dan tulis bagi anak-anak usia 7-11 tahun. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk meningkatkan literasi baca tulis anak usia sekolah di desa Lembung kecamatan Galis-Pamekasan. Pengabdian dilakukan di Lembung kecamatan Galis-Pamekasan dilaksanakan pada bulan Desember 2022. Metode pelaksanaan yang dilakukan dalam pengabdian ini berupa metode observasi, sosialisasi, dan pendampingan dan evaluasi. Hasil yang diperoleh dari program literasi baca tulis anak usia sekolah ini adalah meningkatnya kemampuan membaca dan kemampuan menulis anak.

Referensi

Kemdikbud, Dirjen PAUDNI. (2016). Gerakan Indonesia membaca: Menumbuhkan budaya membaca. Available from

http://www.paudni.kemdikbud.go.id/berita/8459.html.

OECD. (2016). PISA 2015 Results in

Focus. Retrieved from http://www.oecd.org/pisa/pisa-2015-results-in-focus.pdf.

PIRLS. (2011). International report. performance at the PIRLS 2011. Lynch School of Education, Boston College: International Benchmarks TIMMS & PIRLS Report International Study Center (IEA).

PISA. (2012). Assessment framework. Available from

http://www.oecd.org/dataoecd/61/15/46241909.pdf

Yosmelia, Y., & Aulia, P. (2020). Meningkatkan Kemampuan Mengenal Kata Melalui Permainan Kartu Kata Bergambar Berbentuk Jendela di Taman Kanak-Kanak Negeri Pembina Lubuk Begalung Padang. JFACE: Journal of Family, Adult, and Early Childhood Education, 2(3), 270-276.

Diterbitkan

2023-10-31

Cara Mengutip

agus budiharto, & Tjitra Ramadani. (2023). Pendampingan Mahasiswa KKN Terhadap Literasi Baca Tulis Siswa Sekolah Dasar Di Desa Lembung Kecamatan Galis-Pamekasan. Jurnal Pengabdian Masyarakat Ilmu Pendidikan, 2(1). https://doi.org/10.23960/jpmip.v2i1.96

Terbitan

Bagian

Articles