Efek Myofascial Release Terhadap Fleksibilitas Otot Hamstring:Literature Review
Kata Kunci:
fleksibilitas, myofascial release, otot hamstringAbstrak
Latar belakang:fleksibilitas pada tubuh adalah hal yang penting karena berkaitan dengan gerak tubuh, aktivitas sehari-hari dan juga pada bidang olahraga, banyak sekali faktor yang mempengaruhi dari fleksibilitas tubuh antara lain: usia, jenis kelamin, berat badan, anatomi tubuh dan pekerjaan. Fleksiblitas merupakan hal yang penting dalam kaitanya dengan kebugaran fisik dan Kesehatan. bahwa fleksibilitas telah dikaitkan dengan risiko cedera. Sementara itu logis bahwa fleksibilitas statis yang terbatas akan lebih mungkin menghasilkan otot yang terlalu meregang selama aktivitas yang kuat sedikit bukti bahwa lebih besar dari tingkat normal statis fleksibilitas akan menurunkan risiko cedera. Salah satu cara atau Latihan yang dapat meningkatkan fleksibilitas otot hamstring adalh Self Myofascial Release. Myofascial Release (MFR) merupakan teknik pemijatan manual untuk meregangkan fasia dan melepaskan ikatan antara fasia dan integumen, otot, tulang. Tujuan: untuk mengetahui efek dari Self Myofascial Release terhadap fleksibilitas otot hamastring.Metode: penelitian ini menggunakan metode literature review dengan pencarian artikel melalui Google Scholar,Pubmed dan MPI di dapatkan hasil 10 dan tersaring 5 artikel yang akan di review. Hasil: pada kelima artikel yang di review di dapatkan hasil bahwa Self Myofascial Release dapat meningkatkan fleksibilitas otot hamastring. Kesimpulan: myofascial release dapat meningkatkan fleksibilitas otot hamstring, selain itu,Self-MFR dengan mudah meredakan nyeri myofascial dengan tetap mempertahankan fleksibilitas, dan dapat dilakukan kapan saja dan di mana saja. Atau dikatakan lebih mudah, aman dan praktis untuk dijadikan Latihan mandiri dirumah.
Kata Kunci : Fleksibilitas, Myofascial Release, Otot Hamstring