Literature Review: Peran Pendidikan dan Pelatihan Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Terhadap Peningkatan Kompetensi Profesional Guru

Authors

  • Hanifa Rachmandani Universitas Pendidikan Indonesia
  • Viena Rusmiati Hasanah Universitas Pendidikan Indonesia

Keywords:

pelatihan, pendidikan, profesionalisme guru

Abstract

Penulisan karya ilmiah sangat erat kaitannya dengan dunia pendidikan dan penelitian. Untuk itu, dalam penelitian ini pelatihan memiliki andil dalam memahami peningkatan profesionalisme guru setelah mengikuti Pendidikan dan pelatihan. Pada penelitian ini, peneliti mengkaji secara systematic literature review (SLR) terkait peran Pendidikan dan pelatihan pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) terhadap peningkatan kompetensi profesional guru. Sumber data dalam penelitian ini adalah database Google Scholar dari 110 dokumen terbitan 2018 hingga 2022, disaring dengan menerapkan kriteria inklusi dan eksklusi dan terdapat 8 artikel yang dianalisis dalam bentuk teks lengkap. Berdasarkan hasil penelitian dengan systematic literature review, dengan adanya Pendidikan dan pelatihan mampu meningkatkan profesional guru seperti meningkatnya minat bakat dalam mengajar, meningkatnya kreativitas mengajar, memiliki organisasi profesi yang mempunyai kewenangan mengatur hal-hal yang berkaitan dengan tugas keprofesionalan guru, guru dapat memanfaatkan waktunya semaksimal mungkin untuk menambah pengetahuan dan keterampilan melalui pelatihan lainnya.

Downloads

Published

2024-04-01