Harmonisasi Dunia Pendidikan: Pendidikan Nilai dan Kearifan Lokal Piil Pesenggiri untuk Pencapaian SDGS dalam Mendorong Smart Society 5.0
Keywords:
kearifan lokal, pendidikan nilai, piil pesenggiri, SDGS, smart society 5.0Abstract
Pendidikan adalah kunci utama dalam meluaskan wawasan dan mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGS). Artikel ini mengeksplorasi harmonisasi duni pendidikan: pendidikan nilai dan kearifan lokal Piil Pesenggiri untuk pencapaian SDGS dalam mendorong smart society 5.0. Metode penelitian yang digunakan adalah studi literatur dan penelitian lapangan untuk menggali pemahaman mendalam tentang implementasi nilai dan kearifan lokal dalam konteks pendidikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan nilai dan kearifan lokal Piil Pesenggiri dapat menjadi sarana efektif untuk membentuk karakter dan mindset yang dibutuhkan dalam Smart Society 5.0. Nilai-nilai tersebut tidak hanya memperkuat identitas lokal, tetapi juga menginspirasi kolaborasi, kreativitas, dan inovasi yang menjadi landasan masyarakat cerdas. Melalui penerapan pendidikan nilai dan kearifan lokal Piil Pesenggiri, masyarakat dapat memperoleh pemahaman yang lebih mendalam tentang keseimbangan antara kemajuan teknologi dan kearifan lokal. Ini sejalan dengan visi SDGS untuk mencapai perkembangan berkelanjutan yang inklusif dan adil. Penelitian ini memberikan pandangan baru tentang bagaimana pendidikan nilai dan kearifan lokal dapat menjadi instrumen penting dalam mencapai Smart Society 5.0.